Jangan Dibuang, Ini 6 Kegunaan Abu Rokok Yang Jarang Diketahui !
Ilustrasi - Photos:
Kebiasaan merokok memang kerap kali kita temukan di lingkungan masyarakat masa kini, tidak hanya area publik terkadang beberapa anggota keluarga juga ada yang memilih untuk mengkonsumsi rokok dengan alasan satu dan lain hal.
Sejatinya merokok memang tidak baik bagi kesehatan akibat berbagai zat berbahaya yang terkandung di dalamnya, namun nyatanya selalu ada sisi positif yang bisa kita ambil dari segala hal.
Sisi positif yang dimaksud adalah abu rokok yang sering dibuang, ternyata masih memiliki nilai kegunaan untuk berbagai macam tujuan, setidaknya inilah 6 kegunaan abu rokok yang jarang kita ketahui,
1. Membersihkan Kaca
Ilustrasi - Photos :
Abu rokok yang memiliki tekstur lembut namun memiliki partikel – partikel kecil dicelahnya bisa digunakan untuk membersihkan kaca, sebagaimana kita tahu bahwa pada kacang banyak sekali debu yang suka menempel meskipun sudah di siram dengan air. Nah ! disinilah kegunaan abu rokok akan berbaur menjadi satu dengan debu – debu itu dan akan lebih muda mengangkat kotoran pada kaca.
Caranya adalah silakan bersihkan kaca dengan air, lalu tabur kaca tersebut dengan abu rokok, setelah itu lap permukaan kaca dengan kain lembut, lalu bilas lagi dengan air dan keringkan dengan kain. Mudah bukan ?
2. Bahan Untuk Mengosok Emas
Ilustrasi - Photos :
Jika kamu memiliki emas di rumah yang sudah berubah warna karena kontaminasi dengan lingkungan, ada baiknya kamu menggunakan abu rokok untuk mengosok emas tersebut agar memiliki warna semula.
Sejatinya mengosok emas dengan abu rokok tidak berisiko merubah warna emas tersebut karena abu rokok memiliki tekstur yang lembut dan bisa berbaur dengan kotoran pada emas, sebaliknya jika kamu menggunakan pasir untuk mengosok emas, hal ini berisiko akan mengikis warna asli emas, paham bukan ?
Caranya masih sama, silakan tabur abu rokok pada emas, lalu gosok perlahan dengan kain basah, lalu setelah selesai, bersihkan emas tersebut dengan kain basah yang baru.
3. Pembersih Bagian Luar Perlengkapan Dapur
Ilustrasi - Photos :
Jika ibu rumah tangga sudah putus asa melihat bercak pada panci yang susah hilang, ada baiknya mengkombinasikan abu rokok, garam dan jeruk nipis dan sabun yang diaduk menjadi satu untuk membersihkan bagian luar panci, lalu gosokan sebagai mana biasanya, setelah usai cuci dengan sabun, lalu bilaslah dengan air bersih.
Caranya ini hanya bisa digunakan untuk bagian luar panci, meskipun bisa digunakan untuk membersihkan bagian dalam panci tapi hal ini sangat tidak disarankan karena ditakutkan akan meninggalkan partikel abu rokok jika tidak dilakukan dengan cara yang tepat. Jadi ga boleh ya…
4. Membersihkan Layar Handphone
Ilustrasi - Photos :
Layar handphone biasanya memiliki minyak yang sulit hilang secara total ketika dibersihkan, kegunaan abu rokok dalam membersihkan Layar handphone adalah untuk mengangkat kandungan minyak yang ada di permukaanya, namun tata caranya adalah tidak menggunakan tisu basah, melainkan menggunakan tisu kering.
Abu rokok akan menyerap minyak yang ada di layar handphone, lalu gosok – gosok dengan tisu kering, setelah itu kamu baru bisa mengelap dengan tisu basah untuk menghilangkan bekas abu rokok setelah digunakan.
5. Membersihkan Meubel
Ilustrasi - Photos :
Meubel atau furniture rumah yang terbuat dari kayu biasanya akan berwarna putih jika terpapar oleh panas terlalu sering. Untuk mengembalikan warna asli furniture tersebut, kamu bisa menggunakan Abu rokok yang dicampur minyak goreng untuk membuat warna kayu furniture kembali seperti semula.
Caranya adalah campur abu rokok dengan minyak ( takaran seimbang sesuai kebutuhan ), lalu gosok – gosok kombinasi tersebut ke furniture yang berwarna putih dengan kain atau tisu kering, nah ! pada saat ini, kamu jangan langsung mengelap dulu dengan kain basah ya, biarkan furniture yang digosok tersebut sampai benar – benar kering, lalu barulah boleh dilap dengan kain/tisu basah.
6. Pengusir Hama Tanaman
Ilustrasi - Photos :
Dalam sektor pertaniah kita sudah tidak asing dengan yang namanya peptisida, nah ! di dalam abu rokok ini terkandung peptisida yang berfungsi untuk mengusir hama tanaman seperti tikus, ulat, dan laba – laba serta teman-teman-nya.
Caranya adalah, silakan taburkan abu rokok pada dasar pangkal tanaman, lalu taburkan pada bagian daun tanaman untuk mengusir hama tamanan yang sering duduk manja di area tersebut. Lakukan dua kali dalam seminggu, untuk mengusir hama tanaman secara maksimal.
Demikianlah 6 manfaat abu rokok yang jarang kita ketahui, oh ya ! ada baiknya kamu mengumpul abu rokok dalam wadah yang bersih dan harus terpisah dengan puntung rokok ya, dan satu lagi, bukan abu rokok yang panas.
Refrensi ; pihak ke tiga
Pengalaman pribadi
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon